Senin, 03 November 2014
0 komentar

PILIH NOTEBOOK ATAU NETBOOK?

06.20
Jaman sekarang orang Indonesia sudah mulai menganggap komputer jinjing atau laptop sebagai kebutuhan karena praktis dari segi bentuknya. Selain itu sekarang juga terdapat Notebook dan Netbook. Pada awal 2008, pasar komputer jinjing dikuasai oleh laptop. Beberapa pilihan komputer jinjing juga tersedia, seperti Tablet PC, PDA, dan sebagian Smartphone dapat melakukan beberapa tugas komputerisasi sederhana. Tetapi tetap, laptop menjadi standar komputer bergerak, malah beberapa produsen manawarkan Laptop dengan kemampuan hampir sama dengan komputer dekstop. Setahun kemudian, Laptop dihadapkan dengan beberapa pesaing di pasar komputer jinjing. Selain laptop, tersedia pula Notebook, dan yang terbaru adalah Netbook. Istilh tersebut sering membingungkan konsumen. Sebuah Netbook juga disebut UMPC. Ini adalah singkatan untuk komputer pribadi ultra mobile. Banyak diantaranya yang masuk dalam kategori UMPC dalam perangkat genggam, seperti ponsel yang memiliki keyboard QWERTY yang sekarang lagi booming, mereka memiliki harddisk kecil, RAM, dengan layar rata-rata 2,2 inchi, perangkat tersebut dapat menampilkan informasi dengan jelas. Netbook dirancang untuk komunikasi nirkabel (mengirim email), browsing, melakukan panggilan melalui Aplikasi Voice Chat, maupun Video Conference. Netbook memang dirancang untuk memudahkan pengguna terhubung ke jaringan internet.
Dari sisi harga Netbook jauh lebih terjangkau. Ciri yang paling mencolok Netbook adalah dengan layar sepuluh inchi dan tidak tersedianya Dive Optik. Netbook biasanya juga sudah termasuk sistem operasi, Microsoft 7 Starter Edition yang jadi standarnya dan dari prosessor yang digunakan rata-rata pabrikan mengusung intel Atom untuk tenaganya. Netbook sangat efisien dalam penggunaan listrik. Apalagi daya tahan yang dimiliki Netbook bisa mencapai lebih dari 6 jam, sangat cocok buat kamu yang sering bepergian dan tetap terkoneksi dengan internet.
Kesimpulannya, Netbook memiliki kemampuan yang terbatas dibandingkan dengan saudaranya Notebook. Netbook lebih cocok buat kamu yang sering online di internet, atau mengerjakan tugas-tugas yang hanya mengandalkan aplikasi-aplikasi office saja seperti Ms. Word atau Open Office. Bagi kamu yang tidka terlalu mepedulikan tentang permainan, atau jika kamu tidak menggunakan software-softwaresoftware-software yang membutuhkan spesifikasi yang tinggi, Netbook bisa menjadi pilihan buat kamu.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer
Top