Sabtu, 11 Oktober 2014
0 komentar

CARA MEMBUAT AYAM GORENG KREMES

23.22

Sebagian orang ada yang menjadikan ayam sebagai makanan favorit. Karena ayam bisa dijadikan makanan dengan berbagai varian, misal ayam bakar, opor ayam, soto ayam dan lain sebagainya. dan untuk kali ini, tips yang saya bagikan adalah bagaimana membuat ayam goreng kremes. 

Bahan:
  • 1 ekor ayam kampung
  • 200 ml air
  • ½ sdt garam
  • Minyak goreng secukupnya
  • 4 siung bawang putih, 2 dihaluskan untuk  melumuri daging, 2 untuk menumis
  • 6 butir kemiri
  • 3 buah lengkuas memarkan
  • 1 batang serai
  • 2 lembar daun salam
  • 2 buah kunyit
  • 5 buah kemiri sangrai
Cara membuat:
  1. Potong ayam kampung dan dicuci sampai bersih
  2. Haluskan bawang putih lalu lumurkan pada daging ayam
  3. Dinginkan daging ke dalam lemari es selama sepuluh menit agar tidak terlalu dingin jika dimasak
  4. Semua bahan-bahan: daun salam, kunyit, 2 bawang putih, kemiri, lengkuas, dan daun serai ditumis hingga mengeluarkan bau yang sedap
  5. Setelah itu masukkan ayam ke dalam tumisan dan tambahkan air
  6. Ungkep hingga daging menjadi empuk
  7. Simpan daging di wajan kemudian ditiriskan
  8. Sebelum digoreng, panaskan terlebih dahulu minyak gorengnya
  9. Jika sudah panas, masukkan daging ayam
  10. Gorenglah dengan membolak-balikkan daging sampai benar-benar matang, angkat tiriskan
  11. Bumbu sisa ungkepan daging ayam juga digoreng sampai renyah. Ini khas kremesnya
  12. Tiriskan kremes ayam sampai minyaknya hilang
  13. Sekarang ayam dan kremesnya sudah siap untuk disajikan

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer
Top